MUDA BERMARTABAT, TUA BERMANFAAT


Memanfaatkan masa muda dengan sebaik - baiknya merupakan prioritas saya, sebab masa muda adalah suatu fase dimana kita bebas bermimpi, berekspresi, berinovasi, berargumentasi tanpa ada kekhawatiran akan ada intimidasi dari orang lain selama semua itu baik, tidak menyimpang dari agama, hukum norma dan etika serta adat setempat. "Dimana bumi dipijak disitu langit dijunjung".
Pada fase itu juga dikategorikan sebagai fase yang produktif, bagi kalangan - kalangan yang kreatif terdapat pengaruh besar terhadap keberlangsungan umat, begitu banyak karya - karya fenomenal yang bermanfaat bagi orang lain serta memberikan kontribusi besar terhadap peradaban dunia. Sang Proklamator Republik Indonesia Ir. Soekarno pernah mewariskan kata - kata bijak kepada kita  "....berikan aku 10 pemuda, niscaya aku goncangkan dunia".
 
Masa muda adalah masa yang bahagia, namun ketika lengah dimasa muda maka siap - siap akan kesulitan dimasa yang akan datang pepatah bijak sering kita baca ".....mamfaatkan masa mudamu sebelum datang masa tuamu". Itu artinya kita tidak boleh menyia - nyiakan kesempatan dimasa muda.

Wahai kawan para pemuda, berfikirlah sebelum melangkah agar tidak menyesal akhirnya, sebab ketika penyesalan datang di akhir cerita maka semuanya sia - sia. Mari memanfaatkan kesempatan muda kita untuk berkarya, berdikari serta berdedikasi untuk keluarga, masyarakat serta bangsa dan negara.HZ2017

BRAVOO . . .. .!!!

Komentar

Postingan Populer